Assalamu’ alaikum Wr. Wb’
Yth. Bapak/Ibu Orang tua / Walimurid kelas XII SMA Muhammadiyah 2 Surabaya
Semoga Allah SWT selalu melimpahkan Hidayah, Rahmat dan Taufiknya kepada kita semua.
Dengan ini kami sampaikan bahwa pelaksanaan Gladi Bersih EHB-BKS untuk siswa kelas XII SMA Muhammadiyah 2 Surabaya akan dilaksanakan pada:
Hari / tanggal : Rabu, 2 Maret 2022
Waktu : Pk. 07.00 WIB
Media : Online (google meet kelas masing-masing)
Pakaian : Seragam sesuai hari
Catatan : 1. Setting tanggal dan waktu pada perangkat disesuaikan (real time)
2. Pastikan versi browser sudah diperbarui
Demikian pemberitahuan kami, atas perhatian Bapaldlbu kami mengucapkan terima kasih, semoga Allah membalas amal sholih Bapak/Ibu dengan balasan yang lebih baik. Amin.