Pelantikan Pimpinan Ranting IPM SMA Muhammadiyah 2 Surabaya (Smamda) berlangsung di At-Tauhid Tower UMSurabaya, Kamis (22/11/2018).
Sebanyak 68 siswa IPM SMA Muhammadiyah 2 Surabaya dilantik menjadi pengurus periode 2018-2019. Pelantikan dihadiri 180 undangan ini berjalan khidmat. Tampak wali siswa, perwakilan kelas, ekstrakurikuler, pimpinan sekolah, PD IPM Surabaya, dan tamu dari PW IPM Bali memenuhi tempat duduk yang sudah disediakan.
Ketika memberi selamat, para anggota periode sebelumnya sangat terharu hingga menangis seraya memberi semangat untuk periode selanjutnya. Acara dilanjutkan dengan penandatanganan surat Serah Terima Jabatan untuk mengesahkan periode 2018-2019.
Ada penyematan jas dari Ketua Umum periode 2017-2018 Akmal Zidan kepada Ketua Umum periode 2018-2019 Muhammad Esa Febrianto. Juga penyematan jas dari Sekretaris Umum periode 2017-2018 Feby Felicia kepada Sekretaris Umum periode 2018-2019 Dhita Tabina Irsanti.
Kegiatan itu lalu diikuti oleh seluruh anggota Ikatan Pelajar Muhammadiyah periode 2018-2019 yang mengenakan jasnya masing-masing.
Dalam sambutannya, Muhammad Esa Febrianto kelas XI MIPA 8 menyampaikan, untuk melaksanakan program kerja dengan kerja tim bukan bekerja sendiri-sendiri. “Kita harus bekerja bersama – sama, untuk menyukseskan program IPM tahun ini, ” terang Esa.
Ibunda Esa, Endang Wahyuningsih, juga menyampaikan harapannya ke depan Pimpinan Ranting IPM Smamda bisa menjadi lebih baik dalam mengimbangkan waktu antara organisasi dan keluarga.
Dia senang dan sedikit tidak percaya karena Esa terpilih menjadi ketua. Dulu Esa anak yang pendiam. “Tapi tetap harapannya semoga Esa bisa jadi contoh yang baik dan bisa melaksanakan program sesuai visi misi IPM ke depannya.”
Acara disambung dengan penampilan hiburan seperti Tapak Suci, band, puisi, juga penampilan video. Pembina IPM periode 2018-2019 Elly Nuriyati mengatakan, program kerja akan lebih terfokus ke program internal. Lalu merambah ke program eksternal. ”Target pertama mengguyupkan kader-kader baru ini,” tuturnya. (Shabrina Askandari)